Indonesia Siap Menggunakan Mobil Listrik. Ini Daftarnya dari Berbagai Merek !

Mobil listrik

Pada tahun 2020 telah terjadi sebuah pergeseran tren di dunia otomotif. Pergeseran tersebut terjadi pada pemilihan mobil yang digunakan oleh masyarakat, yang semula menggunakan kendaraan konvensional bermesin bakar (internal combustion engine) menjadi mobil listrik. Tidak hanya terjadi di Indonesia, dunia juga mulai mempersiapkan pergeseran untuk menggunakan mobil tanpa bahan bakar minyak atau BBM.

Baca Juga : Rekomendasi Film Disney+ Hotstar Paling Seru 2022

Mobil listrik sangat ramah lingkungan karena tanpa emisi dan tanpa raungan mesin bahkan dapat menghindari kebijakan ganjil-genap yang berada di Ibukota DKI Jakarta. Meskipun harganya masih terbilang mahal, tapi tidak sedikit orang yang sudah mulai indent mobil listrik ini di dealer-dealer mobil resmi yang mengeluarkan mobil listrik.

Daftar Mobil Listrik dari Berbagai Produsen

Pada semester I di tahun 2022, ada tiga produsen besar seperti Hyundai, MINI, dan Lexus yang merilis mobil listriknya di Indonesia. Di susul oleh produsen-produsen lain. Di bawah ini berbagai merek mobil listrik dan harganya :

1. Wuling Air EV

Wuling adalah sebuah merek kendaraan asal Tiongkok, meskipun terbilang masih baru masuk ke Indonesia yaitu tahun 2017 lalu, tapi Wuling berhasil menarik hati masyarakat dan bisa menjadi penantang serius dari mobil buatan Jepang.

Tren mobil listrik yang ada, membuat produsen mobil ini tidak ingin ketinggalan dengan memperkenalkan kendaraan listrik (EV) milik mereka. EV milik Wuling diperkirakan harganya tidak akan lebih dari Rp300 juta menjadi EV pilihan termurah di Indonesia. Perusahaan ingin menampilkan pandangan kendaraan listrik yang murah tapi juga memiliki kualitas yang dapat bersaing dengan mobil listrik lain.

2. Hyundai Ioniq 5

Pilihan mobil listrik yang kedua ada dari Hyunday. Produk EV terbaru dari Hyundai ini hadir April 2022 lalu. Dibanderol mulai Rp718 juta untuk varian Prime Standard Range, dan Rp759 juta untuk versi Long Range.

Model teratas yakni Signature juga ditawarkan dalam dua tipe. Untuk model Standard Range di angka Rp779 juta dan untuk Signature Long Range di angka Rp829 juta. Semuanya berstatus on the road.

3. Hyundai Kona EV

Selain Hyundai Ioniq 5, ada juga Hyundai Kona sebagai salah satu modelnya.  Kona EV dibanderol seharga Rp742 jutaan untuk satu varian Signature AT. Hyundai menyertakan garansi baterai selama 8 tahun serta gratis perawatan kendaraan selama lima tahun.

Untuk baterai, Kona EV menggunakan tipe lithium ion polymer dengan kapasitas 39,2 kWh. Pengisian dayanya membutuhkan waktu kurang dari 1 jam untuk mencapai daya 80 persen baterainya di pengisian daya fast charging DC. Pengisian lewat arus AC dan portable charger yang terhubung ke listrik rumahan juga bisa dilakukan.

4. Hyundai Ioniq EV

Merupakan model EV Hyundai yang pertama ditawarakan di Indonesia. Masih terlihat futuristik dengan tawaran varian Signature di angka Rp723 juta dan Prime dengan harga yang lebih murah yaitu Rp682 juta. Sama seperti Kona EV, Hyundai menyertakan garansi baterai selama 8 tahun dan gratis maintenance selama lima tahun.

Menggunakan baterainya lithium ion polumer dengan kapasitas 38,3 kWh. Untuk pengisian daya, membutuhkan waktu 17 jam 30 menit dalam arus listrik rumahan dari 0 sampai 100 persen. Untuk pengisian daya dengan arus AC sekitar 6 jam 5 menit. Lebih cepat lagi dengan arus DC 50 kW yang dari 0 sampai 80 persen hanya butuh waktu 57 menit sedangkan dengan arus 100kW membutuhkan waktu 54 menit.

5. Mobil Listrik : Nissan Leaf

Beralih ke merek lain yaitu dari Nissan. Nissan Leaf hadir pada 2021 lalu, harga yang ditawarkan mulai Rp728 juta untuk single tone dan Rp730 juta untuk varian two tone.

Baterai yang digunakan adalah lithium ion memiliki daya 40 kWh yang membuat Leaf menempuh jarak 311 kilometer dalam sekali pengisian daya. Soal waktu pengisian listriknya, Leaf dapat mengisi daya portable 3,3 kW dalam waktu 12 sampai 15 jam.

Pengisian daya dengan Home Charger dengan arus AC 7,4 kW dapat terisi dalam waktu 5 sampai 7 jam. Pengisian pada SPKLU dengan fast charging dapat memangkas waktu lebih cepat.

6. MINI electric

Beralih ke merek MINI, menawarkan dua varian yakni MINI Electric dan MINI Electric Collection. MINI Electric Collection dibanderol seharga  Rp 955 juta dan MINI Electric di angka Rp 945 juta. Semuanya dalam status off the road.

Harga ini juga termasuk MINI wallbox yaitu kabel untuk pengisian daya di tempat umum, travel charger dan biaya pemasangan. Mini Electric mengggunakan baterai lithium ion dengan jarak tempuh hingga 232 kilometer.

Soal pengisian dayanya, untuk pengisian daya di Mini Wallbox di rumah atau daya listrik rumahan lainnya dengan tenaga 11 kW membutuhkan waktu 2,5 jam untuk pengisian hingga 80 persen.

Penggunaan daya 2,3 kW seperti di travel charger membutuhkan waktu 12 jam hingga 80 persen daya kendaraan. Pada SPKLU fast charging dengan daya 50 kW membutuhkan waktu 36 menit.

7. DFSK Gelora Electric

Melalui pameran Indonesia International Motor Show (IIMS) DFSK Gelora Electric resmi meluncurkan kendaraan listrik berbasis baterai untuk segmen komersial. Tersedia dua varian yaitu minibus dan blind van. Menggunakan baterai lithium ion 42 kWh yang bisa menempuh jarak sekitar 300 km dalam sekali pengisian daya.

Kehadiran Gelora Electric menambah variasi mobil listrik yang sedang tren di Indonesia. Selain bisa digunakan untuk individu, Gelora Electric juga sangat cocok untuk armada fleet perusahaan-perusahaan logistik.

8. Mobil Listrik : Lexus UX300e

Tidak ingin tertinggal, pada 25 November 2022 Lexus pun turut meramaikan segmen mobil listrik Indonesia dengan menghadirkan Lexus UX300e. Lexus UX300e hadir sebagai pengembangan dari Lexus seri UX yang sudah ada sebelumnya.

Dilengkapi baterai lithium ion berkapasitas 54,3 kWh yang menjanjikan jarak tempuh sekitar 300 km. Target pasar dari kalangan atas, harga yang ditawarkan untuk Lexus UX300e yaitu mencapai Rp1 miliar. Dalam hal penampilan, Lexus UX300 memiliki desain eksterior edgy yang sudah terkenal mewah. Bagaimana, apakah kamu tertarik untuk memiliki Lexus UX300e ini?

9. Renault Twizy

Di antara mobil-mobil listrik lain, design Renault Twizy adalah yang paling unik karena dimensinya mungil dan eksterior dengan desain open wheel. Meski kabin mobil ini hanya bisa diisi dua orang penumpang, tapi  spesifikasinya cukup lengkap. Dilengkapi dengan baterai 6,1 kWh yang dapat digunakan berkendara 80 km.

10. Mobil Listrik : BMW iX

Mobil listrik yang terakhir ada dari merek mewah BMW. Tidak ingin kalah saing BMW juga meluncurkan BMW iX sebagai mobil listrik pertamanya. BMW iX terkenal akan desainnya yang futuristik serta berbagai macam fitur seperti airbag tambahan, impact beam, dan juga stability control yang akan membuat aman pengendara dan penumpang. Dibanderol seharga 5.999.000 baht (Rp 2,7 M), BMW iX ini telah diluncurkan di Thailand pada tanggal 21 Juni 2022 lalu. Di Indonesia BMW iX ini akan diperkenalkan pada Juli 2022.

 

Itulah deretan mobil listrik dari berbagai merek. Dengan desain yang unik serta ramah lingkungan bukan tidak mungkin mobil ini akan menggantikan posisi kendaraan konvensional yang sudah ada. Meski harganya yang cukup mahal, pasti selalu ada kelebihan yang ditawarkan. Apakah kamu tertarik?